Foto:

KUNJUNGAN DIRRENBANG DAN DIALOG BERSAMA PEGAWAI PT EMI


Jakarta, 8 Agustus 2024Bapak Hartanto Wibowo-Direktur Perencanaan Korporat dan Pengembangan Bisnis PT PLN (Persero), melakukan kunjungan ke kantor PT EMI. Kunjungan ini menjadi momen penting bagi PT EMI untuk mendapatkan arahan strategis dari PLN terkait pengembangan perusahaan dalam bidang perdagangan karbon, yang sejalan dengan inisiatif Transformasi 2.0 PLN. Arahan ini diharapkan dapat memperkuat langkah PT EMI dalam mengembangkan mekanisme perdagangan karbon yang efektif, mendukung target emisi rendah karbon dari PLN, dan meningkatkan kontribusi terhadap keberlanjutan lingkungan.

Dalam kunjungan tersebut, Bapak Hartanto Wibowo mengadakan dialog terbuka dengan para pegawai PT EMI, membahas berbagai tantangan dan peluang yang dihadapi perusahaan dalam upayanya mengembangkan bisnis perdagangan karbon. Beliau menekankan pentingnya peran PT EMI dalam mendukung PLN dan Indonesia secara keseluruhan untuk mencapai target emisi karbon yang lebih rendah, sekaligus memperkuat posisi perusahaan di sektor energi dan lingkungan.

“PT EMI memiliki posisi strategis dalam ekosistem PLN, khususnya dalam pengembangan perdagangan karbon yang semakin menjadi perhatian global. Sebagai anak perusahaan PLN, PT EMI diharapkan dapat menjadi pionir dalam menciptakan nilai tambah melalui program-program keberlanjutan, termasuk perdagangan karbon,” ujar Bapak Hartanto dalam arahannya.

Beliau juga menyoroti pentingnya inovasi, kerjasama lintas sektor, serta peningkatan kapasitas sumber daya manusia dalam menghadapi dinamika industri energi yang semakin kompleks. Dalam dialog tersebut, pegawai PT EMI diberikan kesempatan untuk menyampaikan pandangan, ide, dan pertanyaan mereka terkait pengembangan perusahaan, yang disambut dengan diskusi interaktif dan konstruktif.

Plt. Direktur Utama PT EMI, Bapak Surya Fitriadi, menyampaikan apresiasinya atas kunjungan dan arahan yang diberikan oleh Bapak Hartanto, “Arahan strategis yang kami terima hari ini sangat berharga bagi PT EMI dalam menjalankan peran kami sebagai penerima mandat moonshot untuk pengembangan bisnis REC dan Carbon Trading di PLN khususnya dan dalam lingkup bisnis perdagangan karbon di Indonesia pada umumnya. Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan memperkuat kapasitas kami, guna mendukung PLN dalam mencapai visi keberlanjutan,” ungkapnya.

Kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi dan produktifitas pegawai PT EMI dalam upaya mencapai tujuan Transformasi 2.0, PLN yang tidak hanya berfokus pada peningkatan efisiensi dan kinerja, tetapi juga pada kontribusi nyata terhadap lingkungan dan pencapaian target iklim nasional.

Dengan arahan strategis ini, PT EMI siap melangkah lebih jauh dalam pengembangan perdagangan karbon, yang akan menjadi salah satu pilar utama dalam mewujudkan ekonomi rendah karbon di Indonesia.


Sekilas Tentang PT EMI
PT Energy Management Indonesia (PT EMI) adalah Anak Perusahaan PLN yang bergerak di bidang jasa konservasi energi dan lingkungan serta energi baru terbarukan